Pemeran Putri Tidur Nyata Nyaris Menikah dengan Wanita

Friday, September 14, 2012



Masih ingat dengan pameran kontroversial "Sleeping Beauty" di Ukraina? Dalam seni instalasi unik itu kreatornya menyediakan seorang model untuk tidur dan menunggu dibangunkan oleh ciuman seorang pangeran. Penantian itu pun berakhir di luar dugaan saat model tersebut bangun oleh ciuman seorang wanita.

Dalam pameran itu jika model yang dicium membuka mata dari tidurnya maka ia harus menikah dengan orang yang menciumnya. Hal itu juga berlaku untuk Yana Gurzhiy yang membuka mata setelah dahinya dicium. Ia terkejut saat melihat sosok yang menciumnya adalah seorang wanita.

"Kejadian itu berjalan dengan sangat cepat dan aku tidak butuh berpikir lama. Semua terjadi dalam hitungan detik dan membuka mataku," tutur Yana. "Ketika aku melihat seorang perempuan di depanku aku terkejut. Tapi mungkin aku juga akan sama terkejutnya jika menemukan laki-laki asing."

Kini masalah baru muncul karena pernikahan sesama jenis dilarang di Ukraina. Padahal mereka berdua sudah menandatangani kontrak kesediaan untuk menikah sebelum menjalani aksi ini. Akhirnya Yana dan penciumnya tidak menikah, namun mereka berharap bisa terus menjalin hubungan.

"Aku yakin itu bukan kebetulan kami harus bertemu dengan cara ini," lanjut Yana. "Dia perempuan yang menarik. Aku harap kami bisa mengembangkan hubungan dalam kapasitas profesional."

Sumber: bimapedia.com
Share this article :

0 comments:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. berita unik dan aneh - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Inspired by Sportapolis Shape5.com
Proudly powered by Blogger